
Rabu Bersih, Guru & Siswa Bersihkan Lingkungan Sekolah
Kebersihan adalah sebagian dari iman, demikian Islam mengamanatkan betapa pentingnya kebersihan, sehingga dipandang sebagai sebagian dari iman. Untuk itu kesadaran akan pentingnya kebersihan perlu ditanamkan kepada setiap orang sejak dini.
Maka dari itu, SDIT At Taubah menciptakan Program Rabu bersih yang ditujukan kepada peserta didik untuk peduli terhadap lingkungan.
Guru & Siswa-siswi bersama-sama membersihkan lingkungan sekolah
Dengan menjaga lingkungan, sekolah dapat menjadi ruang yang nyaman bagi siswa untuk mengikuti kegiatan belajar, dan tempat bermain ketika jam istirahat. Sehingga, ketika berada di lingkungan sekolah, tidak lagi membosankan.
Rabu Bersih ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sejuk, rindang dan nyaman sehingga mendukung terciptanya suasana belajar mengajar yang kondusif. Juga tak kalah utamanya adalah untuk menanamkan dan membentuk karakter siswa yaitu kerjasama, jiwa persatuan, religius (kabersihan merupakan sebagian dari iman), gotong royong, peduli dan mandiri.
Siswa-siswi melaksanakan tugasnya dengan semangat tanpa ada beban
Rabu Bersih merupakan kegiatan membersihkan lingkungan sekolah secara bersama-sama yang dilakukan oleh seluruh anggota kelas. Dalam kegiatan ini para siswa diajak untuk menumbuhkan kesadaran bahwa tugas menjaga lingkungan sekitar adalah tugas seluruh warga. Begitu pula kebersihan di sekolah, menjaga agar lingkungan sekolah tetaplah bersih bukan hanya tugas dari petugas kebersihan dan guru saja. Siswa-siswi juga memiliki peran dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Dengan adanya keterlibatan seluruh siswa-siswi disekolah, diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat baik bagi siswa-siswi di lingkungan sekolah dan lingkungan sekitarnya. Dengan pembiasaan hidup bersih di sekolah, diharapkan seluruh siswa-siswi juga dapat menerapkannya di lingkungan masyarakat.
Sehat Diriku,Sehat Sekolahku !!!!
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Parenting Upaya Pencegahan Tindakan Kekerasan di Lingkungan Sekolah SDIT At Taubah
SDIT At Taubah mengadakan Parenting sekaligus Sosialisasi tentang "Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan" yang disampaikan langsung oleh Ketua Lembaga Perlindun
Kekhidmatan Upacara Hari Guru Nasional 2023 SDIT At Taubah
Tanggal 25 November merupakan momentum berbahagia bagi semua guru di seluruh Indonesia karena pada tanggal tersebut diperingati sebagai Hari Guru Nasional. Kebahagiaan itu pun turut di
Tasmi' Qur'an Juz 29/30 Siswa-siswi SDIT At Taubah Berlangsung Khidmat dan Sukses
Sebanyak 20 siswa-siswi Level 6 SDIT At Taubah sukses melaksanakan Tasmi' Al-Quran Juz 19/30 yang bertempat di Masjid At Taubah Rabu (22/11/23). Kegiatan Tasmi' ini turut mengundang ke
Ragam Kegiatan Rabu Ceria Siswa-siswi SDIT At Taubah
Rabu, 22 November 2023 seluruh siswa-siswi SDIT At Taubah mengawali Rabu pagi dengan kegiatan senam bersama di Lapangan sekolah dengan penuh semangat. Seluruh siswa-siswi senam bersa
Penyerahan Hadiah dan Penghargaan Kepada TIM Futsal SDIT At Taubah
SDIT At Taubah memberikan apresiasi kepada para Juara Lomba Futsal yang berlangsung pada 14-16 November lalu. Penyerahan hadiah diadakan di Lapangan sekolah seusai pelaksanaan Upacara
Gladian Pemimpin Regu (PINRU) Pramuka Penggalang SDIT At Taubah Sukses Dilaksanakan
Pada tanggal 17 November 2023, siswa-siswi yang menjadi peserta Gladian PINRU & WAPINRU dari Pangkalan sekolah SDIT AT TAUBAH melakukan perjalanan dari RS Charis Medika ke Bukit Sen
Tes Seleksi PPDB SDIT At Taubah TA. 2024/2025
Calon Siswa-siswi SDIT At Taubah melaksanakan Tes Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2023/2024 pada Sabtu, (18/11/2023). Seluruh calon siswa-siswi antusias
Bravo !! Juara 2 Turnament Futsal Tingkat SD Se-Kota Batam SDIT At Taubah
TIM futsal SDIT At Taubah berhasil meraih Juara 2 pada Lomba Futsal Tournament Tingkat SD Se-Kota Batam. Turnamen futsal yang diadakan oleh Planet Futsal pada Kamis, 16 November 2023 d
Kunjungan Edukasi Ke POLDA dan DAMKAR Siswa-siswi Level 2 SDIT At Taubah
SDIT At Taubah mengadakan kunjungan edukatif yang penuh antusiasme ke Polda Kepulauan Riau dan Damkar BP Kota Batam pada Senin, 13 November 2023. Kedatangan siswa-siswi disambut baik
Ajang O2SA Siswa-siswi Level 4 & 5 SDIT At Taubah
SDIT At Taubah gelar O2SA 2023 (Olimpiade Olahraga Siswa At Taubah) yang diikuti siswa-siswi Kelas 4 & 5. Kegiatan yang digelar pada Sabtu, 11 November 2023 ini merupakan kegiatan r