You need to enable javaScript to run this app.

Kunjungan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Prof Dr. Abdul Mu'ti,M.Ed Ke SDN 004 Disambut Kelompok Kerja Kepala Sekolah K3S Kecamatan Batu Aji dengan Hangat

  • Jum'at, 15 November 2024
  • TIM MARCOM AT-TAUBAH
  • 0 komentar
Kunjungan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Prof Dr. Abdul Mu'ti,M.Ed Ke SDN 004 Disambut Kelompok Kerja Kepala Sekolah K3S Kecamatan Batu Aji dengan Hangat

Kepala Sekolah SDIT At Taubah Ustadzah Syafa'ati,M.Pd menjadi saksi kehadiran yang sangat istimewa pada hari ini.

Jum'at, 15 November 2024 beliau bersama seluruh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Batu Aji menyambut hangat Bapak Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Prof Dr.Abdul Mu'ti, M.Ed yang mengadakan kunjungan ke Kota Batam.

Pak Menteri bersama rombongannya berkunjung ke beberapa sekolah diantaranya Muhammadiyah ASEAN, SMKN 1, SDN 004 dan SDN 002 Kota Batam. Kedatangan Menteri di SDN 004 disambut oleh K3S (Kelompok Kerja Kepala Sekolah) Kecamatan Batu Aji. 

Sambutan hangat dari kelompok kerja Kepala Sekolah (K3S) Batu Aji kepada Pak Menteri Pendidikan Sekolah Dasar dan Menengah Prof Dr.Abdul Mu'ti, M.Ed

Pemberian Tanjak Hiasan kepala Khas Melayu Kepri kepada Pak Menteri

Dalam kunjungan beliau, Pak Menteri mensosialisasikan Program 7 kebiasaan untuk anak- anak Indonesia hebat yaitu : 

1. Program Bangun pagi

2. Program Beribadah

3. Program Berolahraga

4. Program Gemar belajar

5. Program Makan makanan Sehat dan Bergizi

6. Program Bermasyarakat

7. Program Tidur cepat 

Dialog Pak Menteri bersama guru penggerak dan para siswa

 Pak menteri menyapa guru-guru dan siswa-siswi untuk mensosialisasikan program-program baru 

Dengan pendekatan yang ramah, Pak Menteri menyapa para siswa secara langsung, membuat mereka merasa dekat dan didengar. Di dalam kelas, beliau tidak hanya hadir sebagai pejabat pemerintah, melainkan sebagai sosok yang menggugah rasa ingin tahu dan semangat belajar anak-anak.

 Foto bersama Pak Menteri diakhir kegiatan

Kunjungan ini tentunya menjadi momen berharga bagi siswa-siswa, guru-guru dan Kepala Sekolah SDIT At Taubah khususnya yang penuh antusiasme mendengarkan beberapa gebrakan dan program-program baru dari Pak Menteri.

Suasana semakin ceria saat Pak Menteri mengajak para siswa dan guru berfoto bersama, menciptakan kenangan yang penuh kebersamaan. 

Ditunggu kedatangan Pak Menteri selanjutnya ke SDIT At Taubah yaa...

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Syafa'ati, M.Pd

- Kepala Sekolah -

بسم الله الرحمن الرحيم Segala puji bagi Allah SWT yang selalu memberikan nikmat dan rezekiNya, serta kesempatan yang luas....

Berlangganan
Jajak Pendapat

Apakah menurut Anda Website kami dapat membantu Anda untuk mendapatkan informasi ?

Hasil
Banner
Jumlah Penggunjung
.