You need to enable javaScript to run this app.

Bangunan Bersejarah SDIT At Taubah Batam, Kini Tinggal Kenangan

Bangunan Bersejarah SDIT At Taubah Batam, Kini Tinggal Kenangan
Sejarah Singkat SDIT At Taubah Batam
 
SDIT At-Taubah, berdiri pada Tahun 2008 oleh Yayasan Wakaf At-Taubah Batam, yang pengelolanya diserahkan kepada Bapak Ir. Moch. Arief sebagai Direktur Wakaf (Ketua Yayasan) pada tahun 2012-2017 dan Bapak Joko Supriyanto sebagai Direktur Operasional. Murid pertama berjumlah 66 siswa/i hingga sampai Tahun 2016 SDIT At-Taubah telah meluluskan siswa/i angkatan kedua dengan total siswa berjumlah 133 siswa. Bertempat di gedung SDIT At-Taubah sampai dengan tahun 2017, sebagai kepala sekolah pertama Bapak Drs. Sri Mulyana, M.Pd dan dilanjutkan oleh Ibu Syafa'ati, S.E pada tahun 2017 sampai sekarang.
 
 
Pembangunan Sekolah SDIT At Taubah
 
Pada tanggal 23 Mei 2002,didirikan TPA Al-Ikhlas yang kemudian menjadi At Taubah. Bapak Joko Supriyanto sebagai koordinator pendidikan dan Bapak Bismi Abdul Rasyid  diangkat menjadi kepala TPA. Selanjutnya, pada tanggal 1 Januari 2003 dibentuk Yayasan At-Taubah Batam dengan SK Dewan No.001/DP-YAT/I/2003 tentang Pengangkatan Pengurus Yayasan Periode 2003-2005. Pada 28 Januari 2003, keluar surat ijin penggunaan lahan seluas 10.038 Moleh Otorita dengan PL No : 23040047 dan selama 24 bulan dilakukan pengangsuran dan pelunasan UWTO senilai Rp. 45.171.000 yang dilakukan pada tanggal 22 Maret 2004. Seiring perkembangan di awal tahun 2008 Pengurus Yayasan pada saat itu memutuskan untuk membangun gedung SD, maka lokal TPA dilanjutkan pembangunannya dari 2 lokal menjadi 6 lokal untuk ruang kelas dan guru. Sementara TPA At-Taubah pindah tempat di Masjid At Taubah yang pada saat itu masjid At Taubah masih berada di taman At Taubah saat ini. Sejak Tahun 2008, berdiri dan dibukalah SDIT At Taubah dengan Kepala Sekolah pertamanya yaitu Bapak Drs. Sri Mulyana, M.Pd.
 
  
Gedung SD sebelum di bongkar
 
  
Gedung SD Proses Pembongkaran secara bertahap
 
 Gedung SD setelah di bongkar
 
Pada tanggal 13 April 2021 bertepatan dengan hari pertama puasa dilakukan pembongkaran Gedung SD lama. Pada mulanya, gedung lama SDIT At Taubah yang dibongkar adalah bangunan yang awalnya digunakan untuk TPA At Taubah. Perobohan itu merupakan bagian dari program pembangunan Yayasan Wakaf At Taubah untuk membangun kembali gedung SDIT yang sekarang konstruksinya hanya untuk 1 lantai sekarang akan disiapkan konstruksinya sampai 3 lantai. 
 
            Pengurus Yayasan Wakaf At Taubah menyaksikan proses perobohan Gedung SD lama
 
   
Lonceng peninggalan Gedung lama SDIT At Taubah
 
Banyak kenangan yang tertinggal di bangunan lama ini,bangunan bersejarah sebagai titik awal At Taubah tumbuh. Semoga SDIT At Taubah semakin maju dan memberikan pelayanan terbaik. Aamiin Allahumma Aamiin...
Bagikan artikel ini:

2 Komentar

"Saya bangga anak saya sekolah di sdit attaubah,karena hafiz syabri pernah belajar di gedung yg lama itu,semoga attaubah terus mencetak generasi yg islami aamiin"
15 Apr 2021 14:52 Risa putri wilanda
"Aamiin... Terimakasih sudah mempercayakan SDIT AT-TAUBAH sebagai sekolah Islam yang baik untuk anak nya... "
Risa putri wilanda
"Keren..teringat saat 6 tahun lalu daftar in sekolah anak ku...inayah Rumaisha Tamam"
15 Apr 2021 04:35 Siti Nurdjanah
"Terimakasih kembali sudah pernah bersekolah anaknya menjadi siswi SDIT AT-TAUBAH yang penuh kesan ini. Semoga anaknya menjadi orang sukses di dunia dan akhirat kelak... Aamiin Allahumma Aamiin. "
Siti Nurdjanah

Beri Komentar

Syafa'ati, M.Pd

- Kepala Sekolah -

بسم الله الرحمن الرحيم Segala puji bagi Allah SWT yang selalu memberikan nikmat dan rezekiNya, serta kesempatan yang luas....

Berlangganan
Jajak Pendapat

Apakah menurut Anda Website kami dapat membantu Anda untuk mendapatkan informasi ?

Hasil
Banner
Jumlah Penggunjung
.